Kalapas I Madiun Sematkan Kenaikan Pangkat Pegawai Dan Serahkan Penghargaan Lapas Terbaik III Nasional

lapas1madiun_1714379911_3356784456652017606_7371200303.jpg

Madiun - Dalam upacara apel pagi Lapas Kelas I Madiun Kanwil Kemenkumham Jatim, empat pegawai dianugerahi kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Upacara ini juga menjadi momen penting di mana Kalapas I Madiun menyerahkan penghargaan atas pencapaian sebagai Lapas terbaik III tingkat nasional kepada para pejabat eselon III, Senin (29/04).

Upacara kenaikan pangkat dan penyerahan penghargaan ini, dihadiri oleh seluruh jajaran pegawai lapas. Kepala Lapas I Madiun, secara resmi memasang tanda pangkat baru kepada empat pegawai yang dinilai telah memberikan kontribusi luar biasa dalam pengelolaan dan operasional lapas.

Kalapas I Madiun, Kadek Anton Budiharta dalam sambutannya menyampaikan “ini merupakan penghargaan dari negara atas dedikasi, loyalitas dan kinerjanya. setelah melalui proses yang panjang sehingga diterbitkan SK kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi, implikasinya diharapkan dapat berdampak posisitif yakni membawa perubahan, peningkatan kinerja, makin peroduktif dan bermanfaat bagi organisasi”.

Lebih lanjut, momen bersejarah bagi Lapas I Madiun juga dirayakan dengan penyerahan penghargaan Lapas Terbaik III Tingkat Nasional. Penghargaan ini diberikan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan "Pencapaian ini adalah hasil dari kerja keras dan dedikasi semua pihak di Lapas I Madiun. Penghargaan ini menjadi bukti nyata bahwa komitmen terhadap peningkatan kualitas dan efisiensi layanan publik membuahkan hasil yang membanggakan," tambah Kadek Anton.

 

logo besar kuning
 

LAPAS KELAS I MADIUN

KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM KANWIL JAWA TIMUR

Jl.Yos Sudarso No. 100 Kota Madiun

(0351) 462161

Email Kehumasan
humaslapasmadiun@gmail.com

Email Aduan
lpklas1madiun@gmail.com 

Hari ini38
Kemarin52
Minggu ini38
Bulan ini1642
Total 18552

20-05-2024